Serah Terima Jabatan Bupati Sumenep Achmad Fauzi mengatakan,Kami akan Menjadikan Kabupaten Sumenep Lebih Baik.

  Taretan Achmad Fauzi

Serah terima jabatan (Sertijab) Bupati dan Wakil Bupati Sumenep, serta Rapat Paripurna DPRD digelar hari ini, Minggu (7/3/2021). Sertijab Bupati dan Wakil Bupati Sumenep, Achmad Fauzi dan Nyai Dewi Khalifah digelar dengan protokol kesehatan Covid-19 di Pendopo Agung Keraton Sumenep ini dihadiri langsung Gubernur Jawa timur, Khofifah Indar Parawansa.

Bupati Sumenep, Achmad Fauzi dalam penyampaian pidato awalnya mengucapkan terima kasih Kepada seluruh masyarakat Sumenep karena telah memberikan kepercayaan untuk meneruskan kepemimpinan di ujung timur Madura. Saya bersama Nyai Hj Dewi Khalifah (Wabup) akan menjalankan pemerintahan dan pembangunan sampai tahun 2024," kata Achmad Fauzi mengawali pidato awal di Pendopo Agung Keraton Sumenep.

Achmad Fauzi mengaku, amanah yang diberikan ini merupakan amanah yang berat dan dari itu dukungan dari semua elemen masyarakat, para pemangku kepentingan, termasuk pimpinan dan anggota DPRD untuk bersama-sama mewujudkan keberhasilan pembanguanan. Sejak dilantik, saya bersama Ibu Wakil Bupati Sumenep terus melakukan koordinasi dan konsolidasi untuk menjadikan Kabupaten Sumenep ini lebih baik, agar ada peningkatan harkat, derajat, kemakmuran masyarakat," kata mantan Wakil Bupati Sumenep ini.

Oleh karena itu untuk menjawab permasalahan dengan isu-isu strategis di daerah, maka visi pembangunan di Kabupaten Sumenep yang ingin diwujudkan pada periode tahun 2021-2024 adalah Sumenep unggul mandiri dan sejahtera," tegasnya. Ketua DPRD Sumenep, Abdul Hamid Ali Munir menyampaikan apresiasi digelarnya sertijab Bupati dan Wakil Bupati dan penyampaian pidato awal masa jabatan.

Jadi suatu kebanggaan dan motivasi tersendiri bagi kami untuk terus meningkatkan kualitas penyelenggaraan pemerintahan, dan pembangunan di masa yang akan datang," kata Abdul Hamid Ali Munir saat menyampaikan sambutan. Selanjutnya hubungan antara eksekutif dan legislatif, yang berbasis pada penguatan fungsi koordinasi dan kolaborasi, saling mengingatkan dalam harmoni kebaikan," katanya.

Abdul Hamid Ali Munir mengingatkan, Pemerintah kedepan dituntut untuk mengatasi krisis kesehatan akibat pandemi covid-19. Disisi lain pemerintah di bumi Sumekar ini katanya, ikut memikul tanggung jawab memulihkan tingkat pendapatan masyarakat yang merosot akibat kebijakan pembatasan aktivitas dan mobilitas penduduk. Oleh karena itu penyusunan RPJMD  Pemerintah Kabupaten Sumenep harus kompatibel dengan program pemulihan ekonomi Nasional untuk menggerakkan ekonomi masyarakat akibat pandemi Covid-19," tuturnya.Taretan Achmad Fauzi(SN)






1 Response to "Serah Terima Jabatan Bupati Sumenep Achmad Fauzi mengatakan,Kami akan Menjadikan Kabupaten Sumenep Lebih Baik."

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel